Monday, March 14, 2011

insomnia ato kebiasaan?

yah bloggers..
kali ini gw ngepost udah larut malem lagi..
ini kebiasaan ato gw terserang insomnia ya??
ah, sebenarnya ini tuntutan karena gw harus nyelesaikan laporan buat praktikum besok <-- alibi!
nah, gw penasaran nih sebenarnya gw beneran terserang insomnia ato memang cuma karena kebiasaan bergadang?? ato karena memang tuntutan? <-- lupakan
jadi iseng iseng gw googling deh tuh tentang insomnia, nih kita liat yuk...

Insomnia adalah gejala kelainan dalam tidur berupa kesulitan berulang untuk tidur atau mempertahankan tidur walaupun ada kesempatan untuk itu. Gejala tersebut biasanya diikuti gangguan fungsional saat bangun.
Insomnia sering disebabkan oleh adanya suatu penyakit atau akibat adanya permasalahan psikologis. Dalam hal ini, bantuan medis atau psikologis akan diperlukan. Salah satu terapi psikologis yang efektif menangani insomnia adalah terapi kognitif. Dalam terapi tersebut, seorang pasien diajari untuk memperbaiki kebiasaan tidur dan menghilangkan asumsi yang kontra-produktif mengenai tidur.
Banyak penderita insomnia tergantung pada obat tidur dan zat penenang lainnya untuk bisa beristirahat. Semua obat sedatif memiliki potensi untuk menyebabkan ketergantungan psikologis berupa anggapan bahwa mereka tidak dapat tidur tanpa obat tersebut.

alhamdulillah ternyata memang bukan insomnia.. :D *legadeh! fiuh.. tapi kalau setiap ngeliat kembaran gw dicermin gw jadi ngeri sendiri deh. mata gw udah berkantungkantung dan item banget dibawahnya! ya ampun! --"
jadilah karena itu gw nemu artikel ini lagi nih dari om google..


tips merawat sekitar mata anda dngan beberapa menit sehingga mata anda kelihatan cantik dan menawan dengan tips ini :



1.     Dengan memberikan krim mata pada malam hari pada saat sebelum tidur. Dengan cara menyapukan kea rahluar mata. Tapi sebelumnya simpanlah krim mata tersebut didalam kulkas biar dingin dan segar.

2.    Perbanyaklah minum air putih pada saat anda kerja lembur juga, karena air putih sangat baik untuk menjaga kesegaran kulit, termasuk kulit disekitar mata.

3.    Istirahatlah apabila mata anda sudah mulai merasa lelah dan jangan memaksakan mata anda terus bekerja, karena tidak baik bagi mata dan juga kulit disekitar mata.

4.    Kalau anda lagi istirahat disiang hari cobalah dengan memotong timun atau tomat secara tipis tapi sebelumnya masukan dalam kulkas kalau sudah dingin letakan diatas mata anda dalam kondisi dipejamkanlakukan dalam beberapa menit.

5.    Atau anda bisa menkompres mata anda dengan es batu, dalam benberapa menit kalau mata anda terasa lelah dan capek. Sehingga daerah mata anda tidak kerut dan kantung mata seperti bengkak.

nah mulai dari sekarang biar matanya ga kayak mata hantu seperti mata gw ini, mulailah tidur teratur. kebiasaan buruk gw jangan ditiru ya. tapi kalau kebiasaan baik gw seperti rajin ibadah, rajin nabung dan tidak sombong itu perlu dicontoh! <-- ngakungaku
so, kalau gitu sekian dari gw. salah dan kurang mohon maaf *halah!

No comments:

Post a Comment